Sabtu, 07 Mei 2011

Takut Kuburan Osama Jadi Tempat Ziarah, Mayatnya Dibuang Kelaut Oleh Amerika


Kabar tentang mayat Osama bin Laden yang ditenggelamkan kelaut oleh tentara Amerika ternyata benar dan diakui oleh pihak Amerika. Seperti yang dikutip dari kompas.com bahwa mayat Osama bin Laden telah ditenggelamkan di laut dari geladak sebuah kapal induk AS Senin tanggal 2 Mei 2011.

Menurut penjelasan penasihat kontraterorisme dan keamanan dalam negeri Presiden AS Barack Obama, John Brennan pemakaman Bin Laden tetap dilakukan sesuai dengan ajaran dan paktik-praktik dalam Islam. Mayatnya dimandikan dan ditempatkan di atas sebuah kain putih. Seorang pejabat militer membacakan pidato yang telah dipersiapkan, yang kemudian diterjemahkan ke dalam bahasa Arab oleh seorang penutur asli bahasa itu. Mayat Osama bin Laden ditempatkan pada sebuah papan datar, yang kemudian diluncurkan ke laut

Pihak Amerika menjelaskan alasan kenapa Mayat Osama bin Laden dibuang kelaut karena tidak tersedia alternatif lain untuk menguburkannya dalam waktu 24 jam sesuai dengan hukum Islam.
Tidak ada negara yang bersedia atau mampu mengambil mayat Bin Laden untuk sebuah acara pemakaman. Menurut Brennan, membawa mayat itu ke negara lain dan mencoba untuk mengatur pemakamannya akan menyalahi hukum Islam yang mewajibkan penguburan mayat dalam waktu 24 jam.

Selain karena alasan diatas, penguburan mayat Osama bin Laden ditengah laut juga di maksudkan untuk mencegah supaya kuburan Osama bin Laden tidak menjadi tempat ziarah oleh pengikut-pengikutnya. Seperti yang diungkapkan oleh para pejabat AS bahwa ada kekhawatiran lain jika dikuburkan di daratan, makam Bin Laden akan menjadi sebuah tempat ziarah.





0 comments:

Posting Komentar