Gencarnya pemberitaan bahwa Gunung Sadahurip adalah Piramida membuat pemerintah daerah dan pusat mulai merespon dengan membentuk tim untuk meneliti kebenaran berita tersebut.
Pemerintah pusat membentuk tim untuk meneliti Gunung Sadahurip. Tim yang di bentuk dibawah staf Khusus Presiden Bidang Bantuan Sosial dan Bencana Alam tidak hanya akan meneliti Gunung Sadahurip saja karena ada dua Gunung lainnya di Kabupaten Garut yang mempunyai bentuk seperti piramida yaitu Gunung Haruman, dan Gunung Kaledong.
Saat ini ketiga Gunung tersebut dinyatakan dalam status quo dan sedang dalam penelitian. Tim peneliti yang ditugaskan pemerintah adalah ahli geologi dan antropologi dari Institute Teknologi Bandung dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia .
Pihak Istana melalui Staf Khusus Kepresidenan bidang Penanggulangan Bencana terlihat sangat serius untuk memecahkan misteri Gunung Sadahurip, salah satu kegiatan yang dilakukan adalah menggelar diskusi yang bertema 'Menguak Tabir Peradaban dan Bencana Katastropik Purba di Nusantara untuk Memperkuat Karakter dan Ketahanan Nasional'. Diskusi tersebut melibatkan geolog, masyarakat pemerhati, BPPT, LIPI dan lainnya terkait.
Lalu Bagaimana Pendapat Ahli Geologi Tentang Kemungkinan Gunung Sadahurip Adalah Piramida ?
0 comments:
Posting Komentar